Cara Mengaktifkan Ad Hoc pada Windows 8
Pada artikel saya sebelumnya menjelaskan tentang Cara Mengaktifkan Ad Hoc pada Windows 7, sekarang saya akan menjelaskan bagaimana caranya untuk mengaktifkan Ad Hoc pada windows 8.
Pasti beberapa dari kalian akan sedikit bingung setelah melakukan migrasi dari Windows 7 ke Windows 8, karena ada beberapa fitur yang "muncul" dan "hilang" pada sistem operasi Windows yang baru ini, salah satunya adalah penambahan jaringan Ad Hoc yang tidak ada dalam pengaturan Control Panel. Di sini saya akan menjelaskan bagaimana cara mengaktifkannya melalui CMD atau Command Prompt.
1. Pertama buka Command Prompt mode Administrator dengan mengetikkan CMD pada start, dan klik kanan > Run as Administrator, atau dengan melakukan klik kanan pada ikon start yang berada pada pojok kiri bawah, dan pilih "Command Prompt (Admin)"
2. Lalu ketikkan perintah "netsh wlan show drivers" untuk melihat apakah PC kalian support wireless. Jika bertuliskan "Yes" seperti pada gambar, maka dapat melanjutkan ke langkah selanjutnya.
3. Lalu ketikkan perintah "netsh wlan set hostednetwork mode=allow ssid=(Nama jaringan) key=(Password)". Sebagai contoh saya mengetikkan "netsh wlan set hostednetwork mode=allow ssid=22_Donny_K key=donnyk9797" (karena ini adalah hasil praktek saya ketika di SMK)
4. Setelah itu tekan enter. Jika tampilan seperti ini/tidak ada pesan error, maka jaringan Ad Hoc sudah berhasil dibuat.
5. Selanjutnya adalah mengaktifkan jaringan Ad Hoc tersebut dengan memasukkan perintah "netsh wlan start hostednetwork". Jika tidak ada pesan error, maka Ad Hoc telah aktif, dan bisa untuk dikoneksikan dengan PC lain.
Secara default network Ad Hoc tidak bisa hilang dari sistem, jadi setelah menggunakannya ketikkan perintah "netsh wlan stop hostednetwork" untuk mematikan koneksi Ad Hoc. Dan jika ingin mengaktifkannya kembali, masukkan perintah seperti sebelumnya untuk menyalakan Ad Hoc, yaitu "netsh wlan start hostednetwork".
Post a Comment